Kamis, 14 Juli 2016

Syukur yang Mengubah Hidup


           Nabi SAW bersabda, “Sungguh menakjubkan keadaan orang-orang yang beriman. Sesungguhnya seluruh keadaan orang yang beriman hanya akan mendatangkan kebaikan untuk dirinya. Demikian itu tidak pernah terjadi kecuali untuk orang-orang yang beriman. Jika dia mendapatkan kesenangan maka dia akan bersyukur dan hal tersebut merupakan kebaikan untuknya. Namun jika dia merasakan kesusahan maka dia akan bersabar dan hal tersebut merupakan kebaikan untuk dirinya.” (HR. Muslim)
                Imam Ibnu Qayyim mengatakan bahwa tanda kebahagiaan itu ada 3 macam. Tiga hal tersebut adalah bersyukur ketika mendapatkan nikmat, bersabar ketika mendapatkan cobaan, dan bertaubat ketika melakukan kesalahan. Beliau mengatakan: “Sesungguhnya 3 hal ini merupakan tanda kebahagiaan seorang hamba dan tanda keberuntungannya di dunia dan di akhirat. Seorang hamba sama sekali tidak pernah bisa terlepas dari 3 hal tersebut”
                Bersyukur dibangun di atas 5 prinsip pokok:
1.       Ketundukan orang yang bersyukur terhadap yang memberi nikmat.
2.       Rasa cinta terhadap yang memberi nikmat
3.       Mengakui adanya nikmat yang diberikan
4.       Memuji orang yang memberi nikmat karena nikmat yang dia berikan
5.       Tidak menggunakan nikmat tersebut dalam hal-hal yang tidak disukai oleh yang memberi nikmat.
Siapa saja yang menjalankan 5 prinsip di atas akan merasakan kebahagiaan di dunia dan di akhirat. Sebaliknya, jika lima prinsip di atas tidak dilaksanakan dengan sempurna maka kita tidak akan merasakan kebahagiaan secara sempurna.
Dengan bersyukur kita mendapatkan 2 manfaat yang kan mengubah hidup kita, yaitu:
Pertama, pahala dari Allah, karena bersyukur adalah perintah Allah, maka kita akan mendapatkan pahala jika bersyukur. Selain itu, Allah akan menambah nikmat tambahan, selain nikmat yang sudah diberikan seperti firman-Nya: “Dan (ingatlah) ketika Tuhanmu memaklumkan, “Sesungguhnya jika kamu bersyukur, niscaya Aku akan menambah (nikmat) kepadamu, tetapi jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka pasti azab-Ku sangat berat.” (Ibrahim:7).
Kedua, bersyukur menghasilkan Good Feeling. Orang yang bersyukur perasaannya akan menjadi lebih enak, nyaman dan bahagia. Hal ini terjadi karena saat bersyukur pikiran akan fokus pada nikmat-nikmat yang telah kita dapatkan dan akan merubah fisiologis tubuh kita seperti saat menerima nikmat tersebut.
Bahagaimana cara bersyukur yang bisa mengubah hidup Anda? Untuk bisa mengubah hidup, kita harus peka terhadap berbagai nikmat yang diberikan Allah kepada kita. Kepekaan yang kurang terhadap nikmat Allah akan mengurangi rasa syukur kita kepada-Nya, sebba kita merasa tidak ada sesuatu nikmat yang perlu disyukuri. Padahal, kita setiap saat mendapatkan nikmat Allah baik lahir maupun batin. Iman, islam, kesehatan, udara(oksigen), ilmu pengetahuan, waktu dan berbagai nikmat lainnya yang rutin diberikan Allah secara gratis, yang kadang terlupakan karena sudah melekat pada diri kita secara otomatis.
Untuk meningkatkan kepekaan terhadap nikmat, kita bisa melakukan perenungan terhadap nikmat yang kita dapatkan dalam kehidupan yang diberikan Allah setiap hari. Bayangkan dan rasakan nikmat tersebut satu per satu, kemudian bersyukurlah, niscaya hidup kita menjadi lebih mudah dan bahagia.

Surat #7

Teruntuk Kamu yang Telah Ia Datangkan, Hai, salam kenal. Semoga do'a-do'a kita di-amin-kan segera oleh penduduk langit. Sampai berju...